Upacara Hari Santri 2024, Santri Diimbau Ikut Kontribusi dalam Bangun Masyarakat

SALATIGA-Menteri Agama mengimbau santri untuk ikut berkontribusi dalam membangun masa depan masyarakat yang lebih baik. Imbauan tersebut dibacakan oleh Rektor Universitas Islam Negeri Salatiga, Prof. Zakiyuddin saat Upacara Hari Santri di Halaman Gedung KH. Hasyim Asyari, Selasa (22/10). Upacara Hari Santri tersebut diikuti oleh tenaga pendidik, tenaga kependidikan, dan santri dari Ma’had Al-Jami’ah UIN Salatiga.

“Tema peringatan Hari Santri tahun ini adalah Menyambung Juang Merengkuh Masa Depan. Tema itu merupakan penegasan bahwa santri masa kini memiliki tugas untuk meneruskan perjuangan para pendahulu yang terlah berjuang tanpa kenal lelah demi kemerdekaan dan keutuhan bangsa,” kata Rektor UIN Salatiga membacakan amanat Menteri Agama.

Lebih lanjut, Menteri Agama dalam amanatnya, berharap agar Hari Santri 2024 menjadi momentum untuk memperkuat komitmen para santri dalam merengkuh masa depan dan mewujudkan cita-cita bangsa. Dirinya juga berpesan agar para santri terus memupuk rasa percaya diri, karena santri bisa menjadi apa saja.

“Pada kesempatan ini, saya juga hendak menegaskan bahwa Hari Santri bukan hanya milik santri dan pesantren. Hari Santri adalah milik semua golongan. Hari Santri adalah milik seluruh elemen bangsa yang mencintai negaranya. Oleh karena itu, saya mengajak seluruh kompenen bangsa, apa pun latar belakangnya, untuk turut serta merayakan Hari Santri,” pungkasnya mengakhiri amanat.