Ratusan Mahasiswa PIAUD UIN Salatiga Kuliah Tamu Bersama Seniman

SALATIGA-Sebanyak 150 mahasiswa program studi Pendidikan Islam Anak Usia Dini (PIAUD) Universitas Islam Negeri Salatiga mengikuti Kuliah Tamu, pada Jumat (29/11). Kegiatan yang digelar di Ruang Baca Gedung KH. Ahmad Dahlan tersebut menghadirkan seniman dan kartunis asal Batang, Abdullah Ibnu Thalhah, M.Pd. Kuliah Tamu bertema Seni Rupa: Urgensi & Praktiknya bagi Anak Usia Dini di Era Artificial Intelligence itu merupakan kegiatan rutin persemester yang diadakan oleh prodi PIAUD.

Ketua Prodi PIAUD UIN Salatiga, M. Agung Hidayatulloh, S.S., M.Pd.I. mengatakan bahwa pihaknya senantiasa berupaya mendorong upaya UIN Salatiga untuk mewujudkan visi sebagai pusat unggulan kepeloporan sains, teknologi, dan seni. “Kegiatan ini adalah bentuk komitmen kami untuk mendorong jiwa seni mahasiswa, sehingga ke depan visi UIN Salatiga sebagai pusat unggulan sains, teknologi, dan seni itu dapat tercapai,” ujarnya.

Lebih lanjut dirinya menyampaikan bahwa keterampilan dalam seni sangat dibutuhkan oleh mahasiswa, khususnya mahasiswa prodi PIAUD, “Mahasiswa perlu belajar bagaimana pentingnya seni dalam pertumbuhan anak, apalagi di era semua serba mudah dengan bantuan AI seperti sekarang. Pembelajaran terkait hal ini tentu akan lebih baik jika diberikan oleh seorang ahli di bidangnya seperti Pak Abdullah Ibnu Thalhah ini.”

Agung Hidayatullah berharapa Kuliah Umum tersebut dapat membawa banyak manfaat bagi para mahasiswa. Selain mendapat materi, mahasiswa yang hadir juga berkesempatan untuk melakukan praktik secara langsung.