Universitas Islam Negeri Salatiga

Panduan Kurikulum

Panduan Kurikulum UIN Salatiga

Alhamdulillah, puji syukur kita panjatkan ke hadirat Allah SWT yang telah melimpahkan taufik, hidayat, dan karunia-Nya sehingga buku panduan penyusunan kurikulum UIN Salatiga dapat selesai disusun. Penyusunan buku panduan ini mengacu kepada peraturan yang tertuang dalam Presiden Nomor 8 Tahun 2012 Tentang Kerangka Kualifikasi Nasional Indonesia, Permendikbud No.03 Tahun 2020 Standar Pendidikan Tinggi.

Panduan ini dapat digunakan oleh UPPS dilingkungan UIN Salatiga sebagai dasar penyusunan kurikulum pada program studi jenjang Sarjana, Magister dan Program Doktoral. Proses penyusunan buku panduan penyusunan kurikulum ini melibatkan banyak pihak, untuk itu kami menyampaikan terima kasih kepada Rektor, Wakil Rektor, Lembaga Penjaminan Mutu (LPM), Pengelola Fakultas, Program Studi, Bagian Akademik serta semua pihak yang telah terlibat.

Atas terbitnya buku panduan penyusunan kurikulum ini, kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah berperan dalam penyusunan, desain, revisi, sampai dengan penerbitan buku panduan ini. Semoga Allah SWT, selalu memberikan rahmat dan hidayah-Nya kepada kita semua. Aamiin