SALATIGA-Ratusan tenaga pendidik, tenaga kependidikan, dan staf Universitas Islam Negeri Salatiga mengikuti halalbihalal di gedung Auditorium dan Student Center Kampus III, Selasa (2/5). Rektor UIN Salatiga, Zakiyuddin Baidhawy menyampaikan, selain untuk mempererat persaudaraan, halalbihalal tersebut bertujuan untuk menyamakan visi dan memperkuat etos kerja.
“Alhamdulillah sudah berjalan lebih dari enam bulan kita menyandang nama universitas. Transformasi dari institut menjadi universitas ini tentu harus kita kawal bersama. Dengan adanya kesempatan ini, saya harap kita dapat menetapkan visi dan tujuan bersama sehingga perjalanan kita menjadi universitas unggulan bisa segera tercapai,” ujarnya di hadapan hadirin.
Selain itu, dirinya juga berpesan agar semua staf pegawai UIN Salatiga dapat memaksimalkan waktu dengan berkarya, “Usia hanya hitungan tahun, agar bermakna kita harus berkarya dan berkontribusi pada peradaban khususnya dalam hidup kita.”
Pada kesempatan itu dilaksanakan juga pelepasan purnatugas Ketua Senat periode 2019-2023, Prof. Muh. Zuhri dan Kepala Bagian Tata Usaha Fakultas Dakwah periode 2019-2023, Hadi, S.H.
Mewakili staf yang menjalani purnatugas, Prof. Zuhri menyampaikan terima kasih kepada seluruh sivitas akademika UIN Salatiga, “Terima kasih kepada segenap pimpinan dan sivitas akademika UIN Salatiga atas kerja sama selama ini, saya juga memohon maaf atas segala kekurangan. Semoga UIN Salatiga semakin maju dan menjadi PTKIN yang terdepan.”