SALATIGA-Unit Kegiatan Mahasiswa Seni Musik Club (SMC) Universitas Islam Negeri Salatiga menggelar konser bertajuk Music for Everyone Vol. 4, Jumat (18/10). Kegiatan yang digelar di Gedung Auditorium dan Student Center Prof. Dr. H. Achmadi tersebut menampilkan enam band lokal dari Salatiga. Rektor UIN Salatiga, Prof. Zakiyuddin Baidhawy mengapresiasi adanya kegiatan itu. “UIN Salatiga mendukung semua kegiatan positif yang digelar oleh para mahasiswa. Konser ini selain bisa mengembangkan potensi mahasiswa juga sejalan dengan visi-misi UIN Salatiga untuk menjadi pusat kepeloporan sains, teknologi, dan seni,” tambahnya.
Menurut keterangan yang diberikan oleh pembina SMC UIN Salatiga, Setiorini Rahma Safitri, M.Pd., kegiatan tersebut merupakan acara tahunan yang ditujukan untuk membuat ruang berekspresi dan rekreasi bagi sivitas akademika, terutama mahasiswa. “Selain mengundang band tamu, pada gelaran ini, anggota SMC juga dapat menampilkan lagu gubahan sendiri,” jelasnya lebih lanjut.
Sebelumnya, SMC UIN Salatiga juga menggelar konser paduan suara yang ditujukan sebagai ajang inagurasi anggota baru.