Kunjungi UIN Salatiga, Kepala Sanuspatam School Thailand Jalin Kerja Sama Pendidikan

SALATIGA-Universitas Islam Negeri Salatiga menerima kunjungan dari Kepala Sanuspatam School, Thailand, Dr. Ahmadkamae Waemusor, pada Rabu (2/10). Kedatangan perwakilan Sanuspatam School tersebut disambut langsung oleh Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan, Alumni dan Kerjasama UIN Salatiga, Dr. Suwardi, S.Pd., M.Pd., “Selamat datang di Kota Salatiga. Terima kasih atas niat baik dalam menjalin persaudaraan dan kolaborasi di bidang pendidikan.”

Pada kesempatan itu, Dr. Suwardi menjelaskan bahwa mahasiswa asing di UIN Salatiga meningkat dari tahun ke tahun. “Alhamdulillah, pada tahun akademik 2024/2025 ada sebanyak 140 mahasiswa asing yang mendaftar di UIN Salatiga. Dari banyaknya mahasiswa asing tersebut, hanya 36 yang diterima. 36 mahasiswa asing ini datang dari 15 negara dari berbagai benua,” jelasnya.

Wakil Rektor III UIN Salatiga itu juga menjelaskan bahwa pada tahun akademik 2024/2025, UIN Salatiga tidak hanya memberikan keringanan UKT bagi mahasiswa asing tetapi juga memberikan bantuan living cost. “Dengan adanya benefit tersebut, kami harap akan lebih banyak alumni dan sivitas akademika Sanuspatam yang melanjutkan studi di UIN Salatiga,” tambahnya.

Lebih lanjut, Dr. Suwardi berharap UIN Salatiga dan Sanuspatam School dapat saling berkolaborasi dalam bidang penelitian dan pengabdian masyarakat.

Hal serupa juga disampaikan oleh Kepala Sanuspatam School, Dr. Ahmadkamae, “Terima kasih atas sambutan hangat yang diberikan UIN Salatiga. Kedatangan kami selain mengantar salah satu alumni untuk melanjutkan studi juga sekaligus untuk menjalin kerja sama dalam melaksanakan tiga aspek pendidikan tinggi, yaitu pendidikan, penelitian, dan pengabdian masyarakat.”

Dirinya menyampaikan bahwa UIN Salatiga sudah menjadi salah satu tujuan studi luar negeri bagi alumni dan sivitas akademika Sanuspatam School. “Saya yakin dosen dan staf UIN Salatiga akan membimbing anak-anak dari Sanuspatam dengan baik. Semoga kolaborasi dan kerja sama yang sudah terjalin dapat dilanjutkan sehingga kita bisa mendapat hal-hal positif lainnya,” pungkasnya.